Rangkuman BAB 7 Aku dan Sesamaku - Kelas 10 Kurikulum Merdeka

Aku dan Sesamaku adalah BAB VII buku Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti Kelas X SMA/SMK Kurikulum Merdeka.

Adapun materi BAB 7 Aku dan Sesamaku ini adalah:
  1. Tingkat Menjalin Hubungan
  2. Pertemanan pada Remaja
  3. Dasar Alkitab untuk Menjalin Interaksi dengan Sesama
  4. Menerapkannya dalam Kehidupan Sehari-hari

Setelah mempelajari BAB 7 ini, peserta didik diharapkan mampu menganalisis interaksi antarsesama manusia tanpa kehilangan iden- titas sebagai pengikut Kristus.

Berikut adalah rangkuman BAB 7 Aku dan Sesamaku dalam buku Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti Kelas 10 SMA/SMK Kurikulum Merdeka:

Ada lima tingkat yang bisa terjadi ketika kita menjalin hubungan dengan sesama, yaitu:
  1. Orang asing atau yang tidak dikenal, orang yang mungkin hanya tahu nama atau bahwa sekolahnya sama dengan sekolah kita, tetapi tidak penah saling menyapa.
  2. Berkenalan terjadi karena ada kesempatan untuk saling menyapa
  3. Berteman karena ada rasa tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, mungkin dipicu oleh kesamaan minat dan kesamaan aktivitas yang ditekuni.
  4. Berteman dekat karena sudah ada kebutuhan untuk saling memahami satu sama lain
  5. Bersahabat sebagai tingkat pertemanan yang tertinggi

Pertemanan pada remaja bisa menjadi lebih akrab dibandingkan dengan hubungan terhadap anggota keluarga, terutama bila memang tidak ada kehangatan dengan orang tuanya.

Dasar alkitab untuk menjalin interaksi dengan sesama, yaitu tuhan mengajarkan kita untuk saling mengasihi orang lain.

Hubungan pertemanan yang terjalin dengan sesama haruslah merupakan hubungan yang membuahkan manfaat, bukan malah saling menghancurkan.

Bila kita melihat bagaimana kasih Tuhan begitu besar, kita pun harusnya mau membagikan kasih itu sehingga setiap orang mendapatkan kesempatan untuk menjadi lebih baik.

Itulah rangkuman atau ringkasan materi BAB 7 Aku dan Sesamaku. Semoga bermanfaat.

Komentar