Contoh Doa Sebelum Membaca Firman Tuhan Singkat, Padat dan Jelas

Sebagai orang Kristen sebelum membaca firman Tuhan terlebih dahulu diawali dengan berdoa. berdoa sebelum membaca firman Tuhan juga dapat dijadikan sebagai momen introspeksi diri dan mempersiapkan hati dan pikiran sebelum memasuki kegiatan membaca Alkitab.

Membaca Firman Tuhan bukan hanya sekadar membaca teks, melainkan juga memahami makna di balik teks tersebut dan mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari.

Doa sebelum membaca firman Tuhan ini dimaksudkan untuk memohon bantuan dan petunjuk dari Tuhan dalam memahami dan menerapkan ajaran-Nya yang terkandung dalam Firman-Nya dalam kehidupan sehari-hari.

Mengapa kita perlu berdoa sebelum membaca firman Tuhan? Karena kita mengakui keterbatasan diri untuk mengerti dan memaknai setiap firman Tuhan yang kita baca. Kita juga mengakui bahwa hanya Tuhan-lah yang mampu memberikan pengertian dan kekuatan bagi mereka dalam memahami dan mengaplikasikan Firman-Nya.

Oleh sebab itu, inti dari doa sebelum membaca firman Tuhan adalah meminta agar Tuhan membuka pikiran dan hati kita, memberikan pengertian dan hikmat untuk memahami Firman-Nya, serta memberikan kekuatan untuk mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari.

Berikut ini adalah contoh doa kristen sebelum membaca firman Tuhan singkat, padat dan jelas:

Tuhan, kami datang kepada-Mu dengan kerendahan hati untuk mempelajari Firman-Mu.

Kami memohon agar Engkau membuka mata hati kami untuk memahami kebenaran Firman-Mu.

Berilah kami kekuatan untuk menerapkannya dalam hidup kami sehari-hari. Berikanlah kami pengertian dan kebijaksanaan untuk dapat menjalankan kehendak-Mu dalam hidup kami, dan membawa kemuliaan bagi nama-Mu.

Dalam nama Tuhan Yesus Kristus kami berdoa. Amin.

Komentar