Soal dan Jawaban materi Hormat dan Patuh Kepada Orang Tua dan Guru – Agama Islam 8 SMP/MTs

Berikut adalah soal mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Budi Pekerti Kelas VIII SMP/MTs materi Hormat dan Patuh Kepada Orang Tua dan Guru lengkap dengan kunci jawaban.

Soal Essay:
  1. Jelaskan mengapa kita harus menghormati dan mematuhi kepada orang tua 
  2. Bagaimana cara menghormati dan mematuhi orang tua saat masih hidup!
  3. Jelaskan sikap terbaikmu saat guru sedang menjelaskan materi pelajaran di kelas !
  4. Bagaimana cara menghormati dan mematuhi guru ?
  5. Jelaskan mengapa kita harus menghormati dan mematuhi guru !
Kunci Jawaban:

1. Kita harus menghormati orang tua, karena orang tua yang membesarkan dan mendidik kita hingga mandiri dan menjadi dewasa, terutama ibu yang mengandung dan melahirkan kita.

Kita juga harus mematuhi orang tua, karena anak yang berbakti kepada kedua orang tuanya akan mendapat pahala dari Allah Swt.

2. Cara menghormati dan mematuhi orang tua saat masih hidup, yaitu memperlakukan kedua orang tua dengan sopan dan hormat, membantu pekerjaannya, mengikuti nasihatnya, serta membahagiakan kedua orang tua.

3. Sikap terbaik saya saat guru sedang menjelaskan materi pelajaran di kelas adalah mendengarkan dan menyimak penjelasan guru.

4. Cara menghormati dan mematuhi guru, yaitu:
  • Mendengarkan dan menyimak penjelasan guru saat sedang menjelaskan materi
  • Menyapa atau memberi salam ketika bertemu dengan guru
  • Selalu mengerjakan tugas yang diberikan guru baik di kelas maupun PR
  • Tidak memotong pembicaraan guru
  • Menaati perintah guru
  • Bersikap sopan dan menghargai
5. Kita harus menghormati dan mematuhi guru, karena guru itu adalah orang tua kita di sekolah yang membimbing dan mendidik kita serta mengajarkan kita ilmu pengetahuan.

Komentar