Soal dan Jawaban materi Yesus Teladan Hidupku – Agama Katolik 7 SMP

Berikut adalah soal mata pelajaran Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti Kelas VII SMP materi Yesus Teladan Hidupku lengkap dengan kunci jawaban.

Soal Essay:
  1. Rumuskanlah 4 (empat) contoh dalam Kitab Suci yang menunjukkan tindakan Yesus yang berbelas kasih.
  2. Mengapa Yesus mau melakukan tindakan berbelas kasih?
  3. Apa saja empat tahap pemberian maaf menurut Lewis B. Smedes?
  4. Faktor apa sajakah yang dapat menyebabkan seseorang merasa sulit untuk memaafkan atau meminta maaf atas kesalahannya?
  5. Apa saja akibat yang mungkin terjadi dengan adanya ketidakmampuan memaafkan atau mengampuni?
  6. Cara apa saja yang dapat kalian lakukan untuk menjalin komunikasi dengan Yesus?
Kunci Jawaban:
1. Contoh dalam Kitab Suci yang menunjukkan tindakan Yesus yang berbelas kasih antara lain:
  • mukjizat ketika membangkitkan seorang pemuda di kota Nain (lih. Luk 7: 11-17).
  • menyelamatkan wanita yang tertangkap basah berzinah
  • menyembuhkan orang sakit kusta
  • menyembuhkan orang buta, dan sebagainya.
2. YESUS mau melakukan tindakan berbelas kasih itu bukan demi mencari pengikut yang banyak, bukan pula demi popularitas, namun semua itu dilakukan demi pembebasan orang yang dikasihi-Nya, demi kebahagiaan orang yang dikasihi-Nya. Pada akhirnya demi mewartakan Kerajaan Allah yang penuh suka cita dan menyelamatkan.

3. Empat tahap pemberian maaf menurut Lewis B. Smedes yaitu:
  • Tahap pertama sakit hati.
  • Tahap kedua membenci.
  • Tahap ketiga menyembuhkan.
  • Tahap keempat berjalan bersama;
4. Faktor yang dapat menyebabkan seseorang merasa sulit untuk memaafkan atau meminta maaf atas kesalahannya adalah:
  • Faktor keinginan untuk mempertahankan “harga diri” atau wibawa,
  • Faktor gengsi,
  • Faktor sikap egois dan mau menang sendiri.
5. Akibat yang mungkin terjadi dengan adanya ketidakmampuan memaafkan atau mengampuni yaitu dapat mengakibatkan:
  • Tumbuhnya rasa dendam, yang sesungguhnya dapat merugikan diri sendiri dan juga orang lain.
  • Orang yang bersalah akan menanggung rasa bersalah secara berkepanjangan.
  • Tumbuhnya permusuhan dan kebencian
6. Cara yang dapat saya lakukan untuk menjalin komunikasi dengan Yesus adalah:
  • Melalui doa
  • Membaca Kitab Suci
  • Melakukan Firman Tuhan

Komentar